Translate

Thursday, February 14, 2013

PASIR PUTIH PANTAI WATU KARUNG PACITAN

File:Watu Karung Beach Pacitan.JPG

Satu lagi potensi wisata yg dimiuliki oleh kota seribu gua Pacitan, sebuah pantai yg terletak sekitar 1 jam perjalanan dari pusat kota menuju dusun watukarung sebelah barat daya kota pacitan, daerah itu biasa disebut dengan pantai pasir putih watukarung, terletak di dusun watu karung, sebelum mencapai lokasi kita akan disuguhi pemandangan gunung batu batu karang di sekitar kanan kiri jalan menuju lokasi, jalanan menuju lokasi melewati daerah pinggiran yg bagus jalannya, dengan sedikit sekali lubang dan jalan rusak, satu hal yg memberikan nilai plus terhadap tempat wisata yg satu ini, tempat wisata ini masih jarang dikunjungi, bisa terlihat dari tak adanya restribusi masuk lokasi, daerahnya juga bisa dibilang masih “perawan”, pasir putihnya yg membentang di seluruh bibir pantai dan karang karang raksasa di sepanjang horizon pantai menambah keindahan sebuah pantai yg masih jarang dikunjungi banyak wisatawan itu. sebuah pantai cantik dengan ombak berwarna biru kehijauan membentang. Hamparan pasir putihnya terasa sangat lembut. Pulau-pulau karang menghiasi lepas pantainya. Sinar matahari yang bersinar cerah dan langit biru membuat semuanya semakin sempurna. Pantai Watu Karung adalah nirwana.

Di balik keindahannya, Pantai Watu Karung ternyata memiliki ombak yang luar biasa. Dengan tipe reef break dan dasar laut berupa batu karang, pada saat-saat tertentu Pantai Watu Karung bisa menghasilkan barrel yang akan membuatsurfer serasa berada di surga. Baik surfer dengan goofy style maupun natural bisa berselancar di sini karena Pantai Watu Karung memiliki ombak kanan dan kiri. Tempat ini juga belum terlalu ramai, sehingga surfer bisa mengejar ombak dengan leluasa. Angin offshore biasanya datang pada bulan April - Oktober, menjadikan bulan-bulan ini adalah saat-saat terbaik untuk bercengkerama dengan barrel Watu Karung. Tahun 2009 lalu, peselancar top Indonesia Rizal Tanjung mengajak Bruce Irons, juara Rip Curl Pro Search 2008 untuk menjajal dan membuktikan betapa ombak Pantai Watu Karung adalah ombak kelas dunia.

Place to stay :
Mengingat pantai pasir putih watukarung merupakan sebuah pantai “baru” yg masih jarang dikunjungi, jadi tidak ada penginapan disana, tapi bagi yg mau menginap bisa menginap di rumah penduduk, penduduknya masih sangat ramah, atau bisa mendirikan tenda di sekitar pantai tapi hati hati dengan banyaknya pohon kelapa di sekitar pantai, sun rise dan sun side dari sisi gunung sebelah kanan sangatlah indah, hingga disarankan untuk menginap di lokasi..

Facility :
Terdapatr banyak MCK umum yg bersih di sekitar lokasi (bisa lihat denah lokasi), juga sebuah masjid di dekat pintu masuk lokasi. Serta sebuah kantin kecil di dekat bibir pantai, di dekat pantai juga terdapat tempat pelelangan ikan.

Akomodasi :
Dari terminal pusat pacitan kota (terminal arjosari) bisa menggunakan bus jurusan solo / angkutan bak terbuka , turun di pertigaan daerah prengkuku kemudian menggunakan angkutan bak terbuka sampai ke lokasi. Banyak sekali shortcut menuju lokasi, hingga bagi para calon wisatawan diharap bertanya kepada penduduk bila tersasar, penduduk di sana kebanyakan masih sangat ramah.

Fishing spot :
Bagi para penggemar mancing, daerah ini wajib untuk di jadikan list laut yg wajib di kunjungi karna mengingat pantai ini juga memiliki potensi ikan yg masih sangat melimpah. untuk para pemancing bisa menyewa perahu dari para nelayan di sekitat tempat pelelangan ikan , atau bagi yg memiliki pendanaan minim bisa memanfaatkan tebing tebing karang di sekitar pantai untuk memancing.

Other awesome place :
Di sebelah barat pantai watukarung juga terdapat pantai indah waduk yang juga memiliki potensi wiasata yg tak kalah dengan pantai watukarung, bagi para traveller pantai waduk indah wajib juga dikunjungi karna kan menjadi pelengkap dalam perjalanan wisata ini.



 

No comments:

Post a Comment